Janda Dan Lansia Menerima Sembako Dari Kadin Kotabaru Dan Rumah Bantuan Hukum Laskar Bamega

Print Friendly, PDF & Email

SUAKA – KOTABARU. Jum’at Berkah, Kantor Kamar Dagang dan Industri Kotabaru (KADIN) bagi – bagi bantuan sembako kepada janda – janda dan lansia.

Pembagian bantuan sembako dilaksanakan diwilayah Kecamatan Pulau Laut Utara dan Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan, Jum’at (08/05/2020).

Ketua Kamar dagang dan Industri (KADIN) Kotabaru. Suwandi (Abu) mengatakan,” Kegiatan berkah Jum’at kita lakukan pembagian sembako untuk janda – janda dan lansia untuk saling membantu sama lain, akibat penyebaran Pandemi Covid-19.

“Adanya pandemi penyebaran Covid-19 dan anjuran pemerintah daerah untuk mengurangi aktivitas kerja, mudah – mudahan dengan pembagian bantuan sembako kepada yang berhak menerima bisa bermanfaat bagi keluarga,”tutur Suwandi ketua Kadin Kotabaru.

Sementara itu, ketua rumah bantuan hukum laskar Bamega Kotabaru. Tri Wahyudi Warman SH, ikut menambahkan, pembagian sembako kepada janda – janda dan lansia, merupakan partisipasi untuk saling membantu akibat masyarakat tidak bisa leluasa beraktivitas dengan adanya Virus Corona atau Covid-19.

“Kami laskar Bamega dan Kantor kamar dagang dan industri bersama – sama turun kelapangan untuk membagikan sembako kepada yang berhak menerima.” Pungkasnya.

Baca Juga:  Pramuka Saka Wira Kartika Ikut Tanam Satu Juta Pohon Revolusi Hijau

Ditempat sama Andi Rahman ikut menambahkan, kegiatan berkah jum’at ini merupakan program Kadin sebagai rasa kebersamaan, akibat Virus Corona atau Covid-19 dengan rasa kebersamaan itulah, maka kami lakukan bantuan sembako pada setiap hari Jum’at. Pembagian bantuan paket sembako ini diberikan kepada yang berhak menerimanya. Tandasnya. (wan/dam).





Tinggalkan Balasan

Scroll to Top